Tangerang Selatan, Tingkap.info -- Gedung Bioskop XXI Living World di Jl. Alam Sutera Boulevard No.Kav. 21, Pakulonan, Kec. Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, mendadak diramaikan oleh +/- 150 keluarga besar Brigade Kavaleri 1 / Limpung Alugoro. Selasa malam (20/06/23).
Perwakilan awak media dari Forum Wartawan Jaya Indonesia juga turut diundang hadir dalam acara Nonton Bersama keluarga besar Brigade Kavaleri 1 / Limpung Alugoro oleh Komanda Brigade Kavaleri - Kolonel Kav. Nanak Yuliana, S.E., M.M.CHRMP.
Kolonel Kav. Nanak Yuliana, S.E., M.M., CHRMP menyampaikan bahwa acara seperti nonton bersama ini menjadi agenda acara rutin keluarga besar Brigade Kavaleri 1 / Limpung Alugoro selama masa kepemimpinan saya sebagai Komandan di Kesatuan Brigade Kavaleri 1 / Limpung Alugoro. Dan saat ini bersama saya telah hadir +/- 150 orang yang terdiri dari para anggota Brigade Kavaleri dan para anggota persit beserta keluarga dan anak - anaknya. Semua adalah keluarga besar Brigade Kavaleri 1 / Limpung Alugoro yang tinggal dan beralamat di Jl. Mutiara 3 No.105, Pd. Jagung Tim., Kec. Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Banten 15326
Nonton bersama menjadi salah satu bagian dari acara yang saat ini kita selenggarakan dan kedepan acara ini akan berkelanjutan dengan tujuan utamanya adalah acara rekreasi keluarga yang saling menguatkan persatuan Kesatuan yang harmonis dan berbagi kebahagiaan bersama anggota keluarga Kesatuan Brigade Kavaleri 1 selain dalam menjalankan tugas TNI dapat juga menjalankan tugas sebagai keluarga untuk turut serta membangun keluarga - keluarga Indonesia yang harmonis dan bahagia, tegas Kolonel Kav. Nanak Yulianto, S.E., M.M, CHRMP yang didamping oleh anak dan istrinya dalam acara Nobar tsb.
Harapan saya dan smua anggota keluarga besar Brigade Kavaleri 1 / Limpung Alugoro, kegiatan acara ini terus berkelanjutan dan dapat menambah kualitas dan motivasi semangat persatuan dan kekeluargaan dalam kesatuan Brigade Kavaleri 1 / Limpung Alugoro. Dan Semoga semuanya jadi berkah manfaat serta contoh nyata dari keluarga besar Brigade Kavaleri 1 Limpung Alugoro dalam keikutsertaannya membangun Keluarga - keluarga Indonesia yang Harmonis dan Bahagia untuk semua keluarga di seluruh Indonesia. Salam Kompak selalu untuk Kita Semua Keluarga Indonesia Harmonis dan Bahagia, tutup Kolonel Kav. Nanak Yuliana, S.E., M.M., CHRMP.