Meranti, Tingkap.info -- Pemerintah Desa Alahair Timur dan UPT Puskesmas Alahair bekerja sama menyelenggarakan program "Pemeriksaan Kesehatan Remaja" dikantor Desa Alahair Timur. Jl. H. Nordin. Jum'at, (25/04/2025).
Kader Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) Desa Alahair Timur juga terlibat dalam mensukseskan program ini.
Agenda tersebut bertujuan untuk mengecek kondisi kesehatan anak-anak usia remaja yang tergolong masih duduk dibangku sekolah.
Kepala Desa Alahair Timur Waluyo, S.Pd menyampaikan terimakasih atas terlaksananya kegiatan yang dinilai positif.
"Saya mengucapkan terimakasih kepada pihak UPT Puskesmas Alahair yang telah menyelenggarakan kegiatan ini, hal tersebut sangat bermanfaat bagi anak-anak kita yang perlu diperhatikan kesehatannya," ucapnya.
Waluyo mengatakan, cek kesehatan ini dianggap tidak serta merta hanya ceremonial belaka melainkan bentuk partisipasi dan kolaborasi nyata terhadap tumbuh kembang anak.
"Kegiatan ini bentuk kepedulian bersama terhadap anak-anak remaja khususnya yang masih bersekolah, disamping itu kesehatan juga menjadi faktor utama dalam menjalankan aktivitas sehari-hari terlebih lagi bagi anak remaja yang dituntut aktif belajar menjadi generasi penerus bangsa," tambahnya.
Diwaktu bersamaan, Ketua Karang Taruna Desa Alahair Timur M. Amin Siregar mengapresiasi kegiatan pemeriksaan kesehatan remaja yang diadakan oleh UPT Puskesmas Alahair.
"Apresiasi setinggi-tingginya kepada pihak kesehatan yang mengadakan kegiatan tersebut, selain bentuk kepedulian dari segi kesehatan remaja sebagai generasi Zoomers, ini juga bentuk nyata kehadiran tim kesehatan bersangkutan turun langsung memastikan kondisi remaja desa Alahair Timur dalam keadaan baik," pungkas Amin.
Selain itu, Amin juga menyampaikan sebagai Ketua Karang Taruna Desa Tempatan yang juga bertugas merangkul para pemuda termasuk usia remaja merasa senang dan menyarankan agar kegiatan ini betul-betul menjadi rutinitas untuk terus dilakukan.
"Tidak hanya orang tua, program yang dikhususkan untuk anak-anak remaja ini juga berdampak besar dalam mengawasi pertumbuhan dan perkembangan remaja yang tak menutup kemungkinan juga rentan terkena penyakit, pantauan dilapangan tadipun pemeriksaan meliputi timbang berat badan, ukur tinggi badan, ukur lingkar perut dan cek tekanan darah. Nah, ini sangat bagus wujud antisipasi terhadap penyakit stunting, kolesterol dan bentuk penyakit lainnya, bagusnya ini dijadikan agenda rutin dari pihak puskesmas," tuturnya.
Laporan : Dwi Kalek